5 Aktor Cilik Korea Yang Namanya Sedang Melejit Tinggi – Cukup banyak sekali film dan drama Korea yang mungkin sudah kamu tonton. Namun ingatkah kamu dengan aktor cilik yang ikut berakting di sana? Biasanya ingat nama dalam acaranya saja, tapi lupa siapa nama sebenarnya.
Tidak sedikit dari aktor cilik asal Korea Selatan ini berlakon dengan penuh totalitas. Akhirnya mereka berhasil memperoleh penghargaan atas karyanya. Banyak orang yang mencintai kemampuan berlaganya dalam film dan drama Korea.
5 Aktor Cilik Korea Yang Namanya Sedang Melejit Tinggi
1. Jeong Hyun Jun
Jeong Hyun Jun mengawali debutnya menjadi model-aktor muda pada tahun 2015 dan sejak itu, dia telah menerima proyek akting. Pada usia 9 tahun, ia mendapat pengakuan atas perannya dalam film populer “Parasite”, termasuk “Gold Derby Award” dan “Screen Actors Guild Award” untuk perannya menjadi Park Da Song dalam film tersebut. Kemudian, ia menarik perhatian pemirsa sebagai Lee Min Ho muda di “The King: Eternal Monarch” juga.
Baca Juga : 5 Drama Korea Yang Di Bintangi Oleh Jun Ji Hyun
2. Seol Woo Hyung
Seol Woo Hyung berperan menjadi adik Woo Do Hwan dalam “The King: Eternal Monarch”.Pada usia 9 tahun, ia memamerkan kemampuannya dalam berakting. Pada usia muda, Woo Hyung telah muncul dalam 1 film dan 17 serial drama Korea di mulai tahun 2014. Seol Woo-Hyung bertemu banyak aktor Korea dan memainkan peran yang berbeda yang meningkatkan kemampuan aktingnya.
3. Kim Kang Hoon
Kim Kang-Hoon mulai masuk ke dunia akting pada usia 5 tahun dan muncul di banyak serial drama hit. Ia dikenal karena penampilannya yang luar biasa menjadi putra Gong Hyo-Jin dalam “When the Camellia Blooms”. Dia memenangkan “Aktor Pemuda Terbaik” dalam penghargaan Drama KBS untuk peran tersebut.
4. Moon Woo Jin
Moon Woo-Jin ini mengawali debutnya di MBC 2016 “Person Who Gives Happiness”. Pada usia 11 tahun, ia menjadi salah satu aktor cilik paling populer di Korea Selatan. Dalam waktu kurang dari lima tahun, ia memainkan lebih dari 20 peran dalam serial drama.
Perannya yang luar biasa ialah ketika ia bermain sebagai Park Seo Joon muda untuk drama Korea, “What’s Wrong with Secretary Kim”, Cha Eun-Woo muda dalam “Gangnam Beauty”, dan Seo Kang Joon muda dalam “Watcher”. Ia juga tampil dalam “The King: Eternal Monarch” sebagai Kang Hyun Min muda. Penampilan terbaru sampai saat ini saat ia memerankan Kim Soo Hyun muda di “It’s Okay To Not Be Okay”.
5. Kim Jun
Siapa yang tidak kenal dengan U-ju dalam serial Hospital Playlist? karakter yang di mainkan oleh artis cilik Korea yang bernama Kim Jun ini membekas dalam ingatan penonton. Di kenal menjadi anak lucu dari Dr. Ik Jun yang diperankan oleh Jo Jung-Suk di “Hospital Playlist”. Pada usia 7 tahun, ketampanannya menarik perhatian netizen, dan akhirnya mencintainya karena kemampuan aktingnya yang indah. Kim Jun juga tampil dalam drama misteri-thriller “Save Me”.