5 Drama Korea Dengan Biaya Produksi Paling Mahal – Beberapa drama Korea yang memiliki anggaran besar untuk biaya produksinya. Drama yang bertema fantasi, aksi atau sejarah sering kali memerlukan lebih banyak anggaran untuk set dan efek khusus. Beberapa tim produksi bahkan syuting di luar Korea dan tentu saja casting untuk bintang kelas atas pun menjadi beberapa bagian penting dalam anggaran.
5 Drama Korea Dengan Biaya Produksi Paling Mahal
Drakor dengan biaya produksi lebih dari 10 miliar won atau yang setara dengan Rp118 miliar 572 juta, itu di anggap mempunyai anggaran besar. Tapi seiring berjalannya waktu, banyak KDrama yang mengeluarkan anggaran melampaui jumlah itu.
1. Snow Drop
Snowdrop merupakan drama dengan latar tahun 1980-an yang di bintangi oleh bintang-bintang ternama, seperti Jung Hae In, Jisoo BLACKPINK, Yoo In Na, Jang Seung Jo, Kim Hye Yoon dan masih banyak lagi. Pemerannya yang penuh bintang dan set sejarah bisa menjelaskan biaya produksi yang di perkirakan mencapai 32 miliar won, seperti The Penthouse.
Baca Juga : Alur Sinopsis Singkat Drama Korea The Heirs
2. Jirisan
Jirisan adalah sebuah drama misteri thriller yang di mainkan oleh bintang top Jun Ji Hyun dan juga Ju Ji Hoon. Drama ini sebagian besar menampilkan pegunungan dengan banyak CGI untuk elemen fantastis dan bencana alam. Drakor satu ini di perkirakan memakan biaya sebesar 30 miliar won.
3. The King: Eternal Monarch
The King: Eternal Monarch merupakan drama yang gandeng Lee Min Ho dan Kim Go Eun menjadi pasangan. Drama ini memakai banyak efek khusus untuk adegan aksi dan elemen fantasi. Di tambah peran dari lingkungan Lee Min Ho yang mempunyai mobil mahal, helikopter, kapal dan lain-lain.
Tim produksi juga telah menghabiskan banyak uang untuk lokasi syuting dan kota imajiner Busan. Di tambah dengan anggaran untuk membayar mahjong slot dua bintang Hallyu teratas, biaya produksi untuk drama ini memakan 30 miliar won.
4. Arthdal Cronicles
Arthdal Cronicles merupakan drama fantasi zaman kuno pertama Korea. Pemeran dramanya adalah aktor hallyu top, seperti Song Joong Ki dan Jang Dong Gun. Aktris Kim Ji Won juga main dalam drama ini menjadi pemeran utama wanita.
Produksi dramanya di lakukan di Brunei. Bagian lain dari syuting juga dilakukan di kota Osan, yang terletak di selatan Seoul di Provinsi Gyeonggi. Biaya produksinya di perhitungkan menghabiskan 2,5 sampai 3 miliar won atau setara dengan Rp35 miliar 521 juta untuk per episodenya.
5. Mr. Sunshine
Mr. Sunshine merupakan sebuah drama yang di bintangi oleh Lee Byung Hun, Kim Tae Ri, Yoo Yeon Seok hingga Byun Yo Han. Dengan latar belakang sejarah, efek khusus dan aktor papan atas, tim produksi di perkirakan menghabiskan lebih dari 1,5 miliar won Korea per episode atau setara dengan RP17 miliar 777 juta. Dengan anggaran produksi yang mencapai 30 miliar won, tidak heran banyak yang memuji kualitas dari drama ini.